Posts

Showing posts from December, 2017

French Pink (Book Review)

Image
Judul: French Pink Penulis: Prisca Primasari Penerbit: Grasindo ISBN: 978-602-251-687-3 Jumlah halaman: 74 hlm Mengisahkan tentang pertemuan Hitomi dan seorang pria beraura gelap bernama Hane di sebuah daerah mungil bernama Distrik Jiyugaoka. Well, tidak selamanya buku bagus itu ditulis menjadi halaman-halaman yang tebal. Buku Prisca Primasari ini ceritanya rampung hanya sampai di halaman ke-73. Namun demikian, dengan halaman yang minim ini penulis tidak kehilangan cara untuk membuat buku ini tetap stunning. Masih khas tulisan Prisca yang mengandung unsur dark serta tokoh yang sentimentil. Saya sangat menikmati membaca buku ini. Hanyut ke dalam alur cerita di balik pertemuan Hitomi dan Hane, juga petualangan singkat mereka mencari benda yang diinginkan Hane. Konflik yang disuguhkan penulis sangat light. Tetapi tetap memiliki makna yang dalam. Prisca selalu sukses memberi deskripsi tentang gambaran karakter-karakter yang dibuatnya, sehingga sangat mudah untuk dibayangkan.

Kuburan Dalam Rumah (Book Review)

Image
Judul: Kuburan Dalam Rumah Penulis: Erby S. Penerbit: Scritto Books ISBN: 978-602-61780-4-6 Jumlah halaman: 192 hlm Jajang Suherman kehilangan pekerjaannya kemudian dihadapkan pada masalah pelik setelah ia memutuskan untuk berpindah rumah beserta istri dan kedua anaknya. Rumah yang dibelinya dari seorang laki-laki misterius, ternyata memiliki sebuah rahasia mencekam atas kematian seseorang yang disemayamkan dalam kamar yang gelap dan lembab di dalam rumah itu. Ini adalah karya Erby S. pertama yang saya baca. Dari membaca judulnya saja orang pasti akan berpikiran kalau ini benar-benar horor. Bayangkan saja, apa yang akan terlintas di pikiranmu jika kau mendengar ada sebuah kuburan di dalam rumah. What a terrifying title! Pada bab-bab awal cerita saya belum merasakan aura horor dan mencekam layaknya ketika saya membaca judul bukunya untuk yang pertama kali. Namun sampai di bagian pertengahan cerita, aura horor itupun mulai terasa. Dalam bukunya ini penulis menggunakan narasi

Twinwar (Book Review)

Image
Judul: Twinwar Penulis: Dwipatra Penerbit: Gramedia Pustaka Utama ISBN: 978-602-03-7679-0 Jumlah halaman: 296 Gara dan Hisa; dua kembar identik yang punya sifat dan minat yang tidak seseragam fisik keduanya. Gara lebih menyukai sains, matematika, biologi, kimia, dan apapun yang berkaitan dengan akademis beserta tetek bengeknya, sedangkan Hisa lebih meng-esa-kan cabang atletik khususnya lari. Keduanya dihadapkan pada masalah ketika Hisa memanfaatkan kesilapan Gara; kembaran identiknya itu untuk mencapai sesuatu. Pertama aku pengin ngucapin selamat buat Patra atas terpilihnya naskah ini menjadi juara utama di ajang GWP3. Sori... padahal kita sering bertukar sapa, tapi seingatku aku belum pernah ngasih selamat. 😝 Selamat yaa Patra. Good job! Kedua, aku akan mengulas novel ini berdasarkan sudut pandangku. It's spoiler free yaa... biar kalian penasaran sama isi buku Patra ini. Well, baca Twinwar melayangkan ingatanku kembali pada masa-masa SMP dan SMA ku. Dalam diri Hisa a

Fated Love

Image
Fated Love (Book) by Yulia Ang Penulis: Yulia Ang Penerbit: Ellunar Publisher Spesifikasi buku: ix + 353hlm., 14.8 x 21 cm ISBN: 978-602-0805-70-2 Tahun terbit: Agustus 2016 Harga: Rp63.000 Author's Note 📝 Ini adalah karya perdana penulis yang dibukukan dalam sebuah novel. Bercerita tentang kisah romansa luar biasa yang dialami Cello, Will, dan Adam. Melibatkan cinta beda usia 10 tahun antara Cello dan Will, juga persahabatan antara Cello dan Adam. Ada tawa, luka, kepedihan, pengorbanan, dan pembelajaran yang mengiringi kisah ketiganya. Selamat jatuh cinta 💋 Baca sinopsis dan dapatkan novel Fated Love di sini . Get This Book ➤

Purple Eyes (Book Review)

Image
Judul: Purple Eyes Penulis: Prisca Primasari Penerbit: Penerbit Inari ISBN: 978-602-74322-0-8 Jumlah halaman: 144 "Karena terkadang tidak merasakan itu lebih baik daripada menanggung rasa sakit yang bertubi-tubi" Well, this is a good story. Bercerita tentang Malaikat Maut bersama asisten perempuannya yang harus turun ke bumi untuk misi khusus; menghabisi nyawa pembunuh berantai yang meresahkan di daerah Trondheim, Norwegia. Dalam misinya itu mereka bertemu dengan seorang pemuda bermata ungu yang minim ekspresi dan tidak dapat merasakan emosi. Namun, disitulah awal kisah antara Solveig dan Ivarr dimulai. Tadinya saat memutuskan untuk membeli buku ini, aku tidak menyangka jika ini adalah novel fantasi. Namun saat membaca prolognya, aku langsung tersenyum sewaktu ada nama Hades di dalamnya. Yeah... aku memang selalu tertarik dengan Dewa-Dewa dalam mitologi Yunani. Termasuk si Hades ini 😙 Penulisnya benar-benar melakukan riset yang mendalam untuk buku ini. Setting y

Scheduled Suicide Day (Book Review)

Image
Judul: Scheduled Suicide Day Pengarang: Akiyoshi Rikako Penerbit: Penerbit Haru ISBN: 978-602-6383-19-8 Jumlah halaman: 280 Masih khas tulisan Akiyoshi Rikako yang penuh misteri dan sesekali menegangkan. Saat pertama membaca judul buku ini saya mengerutkan dahi. "Scheduled Suicide Day", Jadwal Bunuh Diri. Well, mungkin untuk pembaca Indonesia hal ini hanya sekadar judul novel yang menarik. Namun menilik latar belakang sang penulis yang berkewarganegaraan Jepang, hal itu MUNGKIN bisa disalahartikan sebagai propaganda bunuh diri. Karena menurut beberapa sumber yang saya baca, Jepang adalah negara dengan tingkat bunuh diri yang cukup tinggi. Jadi, benarkah tidak apa-apa jika ini dibaca oleh masyarakat Jepang???... Namun setelah membaca keseluruhan ceritanya, saya menghela napas panjang. Kesan yang ditimbulkan usai membaca buku ini adalah lega, senang, dan puas. Benar-benar membuat saya terkesan dan menyingkirkan jauh pikiran awal soal propaganda bunuh diri. BIG NOOOO

Love Theft (Book Review)

Image
Judul: Love Theft Pengarang: Prisca Primasari Penerbit: Penerbit Inari ISBN: 978-602-6682-07-9 Jumlah halaman: 406 Bercerita tentang kehidupan Frea, Liquor, dan Night. Ini tentang kriminalitas yang dibalut dengan cerita romance yang tidak membosankan. I really love the story as I love the author who made all loveable characters 😍. "Love Theft" adalah buku Prisca Primasari kedua yang saya baca setelah "Purple Eyes". Dan harus diakui bahwa dari dua buku yang saya baca itu, saya menjadi salah satu penggemar berat Prisca Primasari 😄 Suddenly I become so greedy and wanted to collect all of her works. Is it possible? 😜 Saya menyesal karena sempat menunda untuk membaca buku ini. Banyak faktor-X sehingga saya baru bisa baca dan bikin review. Namun begitu semalam saya mulai membacanya, saya nggak bisa berhenti. Atau mungkin nggak mau benar-benar berhenti. Kisah di dalam buku ini sangat memikat. Apalagi bagi pembaca yang bosan dengan kisah cinta yang "meny